Transaksi Keuangan Perusahaan Jasa
Transaksi keuangan adalah kejadian atau kegiatan yang dapat mengubah posisi keuangan: harta, kewajiban dan ekuitas.
Kejadian atau aktivitas perusahaan dapat dikelompokkan menjadi 3 (tiga) kelompok, yaitu:
1.Aktivitas Pendanaan adalah kegiatan yang mengakibatkan perubahan jumlah serta komposisi ekuitas dan pinjaman, contoh:
a.Penyetoran uang atau harta lain dari pemilik
b.Pengambilan harta perusahaan oleh pemilik untuk kepentingan pribadi
c.Pinjaman jangka panjang dari bank
d.Angsuran pinjaman jangka panjang dan pembayaran bunga.
2.Aktivitas Investasi adalah aktivitas untuk memperoleh aktiva/ harta tetap dan pelepasan aktiva tersebut, contoh:
a.Pembelian tanah, gedung dan peralatan baik tunai maupun kredit
b.Penjualan tanah, gedung dan peralatan yang sudah tidak terpakai.
3.Aktivitas Operasi adalah aktivitas dalam rangka memperoleh penghasilan dan pembebanan biaya-biaya untuk memperoleh penghasilan tersebut, contoh:
a.Penjualan tunai atau kredit atas jasa yang diserahkan kepada pelanggan
b.Pembayaran biaya tenaga kerja/gaji & upah dalam pelaksanaan produksi jasa. Ini merupakan komponen terbesar dari perusahaan jasa
c.Pembelian tunai maupun kredit perlengkapan yang membantu kelancaran operasi perusahaan
d.Biaya pemakaian aktiva jangka panjang, berupa beban sewa atau penyusutan
e.Biaya jaminan keamanan atau kerugian yang tidak diduga sebelumnya: pembayaran premi asuransi
f.Biaya peningkatan/pengembangan produksi jasa & pembayaran pendidikan dan pelatihan karyawan, biaya riset dan pengembangan
g.Dan lain-lain yang berkaitan dengan produksi jasa dalam rangka memperoleh penghasilan.